Saat Terbangun Pagi Ini, Hadoooh !

Tidak ada yang istimewa, pagi ini bangun seperti hari-hari yang lain. Terbangun sekitar 20 menit menjelang sholat shubuh, sholat, lalu menyiapkan sarapan sekenanya sambil melirik berita televisi. Bedanya, saat terbangun pagi ini, ketika buka facebook, wah ada yang main selonong saja meletakkan jargon kampanyenya, minta dipilih, di wall saya. Ini membuat saya kurang sreg. Kalau sekedar bertebaran di home rasanya tidak apa-apa, ini di wall saya, hadooh. Padahal saya jelas-jelas menyatakan sikap saya yang tidak begitu tertarik dengan urusan pemilihan para kadal dan buaya ini (maaf). Cepat-cepat saya tinggalkan FB itu, rasanya lebih enak minum kopi dulu.

Ah sedapnya ngopi, teman saya bilang ngupi sambil makan ruti, uenak tenan. Sambil ngopi ini saya masih ingat lagi FB saya tadi. Kenapa FB dijadikan ajang untuk kampanye.......???? pertanyaan yang timbul di benak saya. Ya mungkin karena orang mau cepat, tas-tas pintas, memanfaatkan segala fasilitas yang ada. Jangankan FB, jalanan ditempeli spanduk, baliho, pohon-pohon yang seharusnya kita jaga dan kita lindungi dipaku untuk ditempeli poster-poster para caleg, narsis abis.

Ini hari senin, tanggal 6 April ya, kalau begitu masih 3 hari lagi. Mudah-mudahan setelah tanggal 9 April nanti suasana akan normal kembali, setidaknya wall saya tidak lagi dipenuhi oleh ajang kampanye teman-teman saya tadi. Semoga saja. Saya mau mandi dulu, semoga hari ini si OB tidak telat lagi.

Comments

  1. biasalah mom,,, kalo urusan kampanye2 semuanya musti dimanfaatin...
    sori nih baru nongol lagi...;)

    ReplyDelete
  2. pemilihan di sana mesti lebih meriah dan sesak(mungkin) kerana rakyat di sana lebih ramai

    ReplyDelete
  3. @Ducky, iya sy maklum, cm mbokya jgn di wall, cb mesagge ke inbox aja, hehe.

    @Zumairi, betul benar2 meriah, hingar bingar dan akhirnya nanti banyak yang keblinger (pusing, down). Ayo kenalan dong sm Ducky, he. Thanks for your comments ya adinda.

    ReplyDelete
  4. My stay on your blog because of your profile intro... i find you blog good. but the only problem i face here in language.. keep writing & also post some nice stuff in English too. thanks, hope you will never mind it. thanks & Regards. With love from Pakistan.

    ReplyDelete
  5. @Farrukh, thanks for visited my blog. Well, it's the problem, because my blog for everybody, every nations, especially for my brother and sister in Rumpun-Melayu's language likes Indonesia, Malaysia, Brunai, Singapore. I think you can use "Google translate" on my blog. Once again, thanks, and come again.

    ReplyDelete
  6. JengSri kok ena'e teh poci karo tempe goreng puanas2, pasti nikmat yo ;)

    ReplyDelete
  7. Karena banyaknya jumlah partai, maka membuat saya pusing mau pilih yang mana.

    ReplyDelete
  8. @Jeng Sri, yo uenak tenan teh poci ginastel karo bakwan, hihi.
    @Mas Tikno, kl sy bukan pusing krn bnyk partai, tp krn bnyk kadal dan buayanya. Peace ah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nah...boleh tahu siapa kadal dan buayanya? (maaf baru respon di tahun 2023)

      Delete
  9. Ass.wrwb
    Salam kenal
    Iiihh sy ikut risi, munculnya jargon kampanye tsb di FB.
    mudah-mudahan lancar pemilunya ya bu..
    wassalam

    ReplyDelete
  10. @Neng Rara, ya semoga semuanya lancar dan damai. Terimaksih sdh mampir.

    ReplyDelete
  11. Hubungan cerita politik ma OB apaan buk?? ternyata byk inspirasi dr secangkir kopi y buk :)

    ReplyDelete

Post a Comment

Tulisan hasil kontemplasi. Mohon maaf, komentarmu perlu saya cerna dulu untuk menghindari riweh dan tidak spam. Terimakasih.